Beusa Seberang; Senin 3 Juni 2024, MIN 19 Aceh Timur Menyelenggarakan Ujian Semester Genap Tahun 2024 dengan sistem Ujian Kertas dan Ujian Google Form. Ujian Kertas untuk kelas 1, 2 dan 3 sementara kelas 4 dan 5 menggunakan peangkat handphone. Bagi siswa yang tidak memiliki handphone sebagai perangkat ujian akan disediakan kertas ujian untuknya. Perangkat Ujian dibawa oleh siswa masing- masing dengan kontrol dari pengawas ujian. Setelah Ujian para siswa mengumpulkan hanphone mereka sehingga siswa tidak bisa bermain game selama istirahat. Ini dilakukan atas aspirasi dari orang tua bahwa anak boleh membawa hp ke madrasah asal pihak sekolah mampu mengontrol penggunaan hp mereka. Kepala MIN 19 Aceh Timur ibu Nuraini, S.Pd.I, M.Pd menyampaikan bahwa kita sangat fokus terhadap kedisiplinan selama ujian sehingga tidak terjadi pelanggaran dan hal-hal yang tidak diinginkan. Penyelenggaraan ujian semester genap di MIN 19 Aceh Timur akan berlangsung dari tanggal 3 – 10 Juni 2024. (Rz)


Tinggalkan Balasan